Langsung ke konten utama

MENDUNG 2

Uda lama nih cerita kagak di sambungin yah ....
males lagi nguasai sih diri jadi terpaksa cerita ini di telantarkan sejenak :v

Sebulan berlalu mereka semakin dekat , walau kenyataannya jarak diantara mereka teramat jauh dan teramat sulit untuk di tempuh namun cinta keduanya meyakinkan bahwa jarak  ibarat tembok yang memisahkan keduanya namun dengan sabar keduanya akan mampu meruntuhkan tembok yang menghalangi mereka , saling menjaga dengan do'a , saling percaya bahwa dengan sabar dan usaha mereka pasti akan bertemu dan menyatukan cinta keduanya .

Kisah percintaan memang banyak macamnya dan tak kan pernah ada habisnya, yaa.. Semanis Gulali bikin ketagihan biar uda habis pengen lagi dan lagi karna rasa manisnya itu yang bikin pengen terus..

Indahnya rasa ini..
"sayangku bangun uda waktunya sahur.. " Sapa J via pesan teks terkadang misscall untuk membangunkan sahur kekasihnya.
"Ya sayangku.. aku uda bangun kok" Balas G yang terbangun ketika kekasihnya misscal dan mengirim pesan teks membangunkan sahur untuk dirinya.

Begitulah tegur sapa antara J dan G, begitu indah rasa di hati yang mereka rasakan seakan dunia ini milik mereka.


Jika jarak dan keraguan adalah tembok, maka saling percaya dan tak ragu adalah penghancur tembok itu. Karna cinta tak memandang apa pun yang menghalanginya dia akan terus maju dan menghancurkan apa pun yang menghalangi jalannya. Seperti air yang mengalir, apa pun yang menghalangi jalurnya pasti ada jalan untuk di laluinya walaupun itu sangat kecil dan sempit.

mendung sore itu mengingatkan J dengan sesosok wanita bertudung di seberang sana [sebut saja G] .

Di rebahkan tubuh mungilnya ke atas kasur nan empuk dengan mata menatap langit-langit kamar , sesosok wajah tersenyum menyapa J hangat . wajah yang sering kali membawanya ke alam khayal. Alam yang membawanya terbang dalam harapan – harapan menata kehidupan yang indah bersama wanita yang selama ini memberi satu warna baru dalam hari-hari J .

cerita demi cerita terukir indah dalam khayal , terasa manis namun sayang itu masih menjadi khayal . namun J meyakinkan dirinya untuk bisa menjadikan cerita demi cerita indah yang telah ia ukir selama ini .

namun deringan ponsel membuyarkan semua khayal J .
perlahan di ambilnya  handphone yang terletak di meja dekat kasur , di buka pesan singkat itu berharap itu si G yang sms .
namun harapan J hancur seketika berserakan gak karuan saat melihat di layar handphone “Telkomsel” .
ia banting kembali ponselnya ke kasur dan mencoba melanjutkan menyusun cerita indah bersama G.

ponselpun berdering kembali , dengan agak sedikit menggerutu J ngomel “ini operator kurang kerjaan banget sih sms bolak balik” namun semua berubah ketika di layar ponsel terlulis G .
Dengan girangnya J membuka sms
“Hai , sayang”
Tanpa pikir panjang J langsung membalas
“Hai sayang ”

J faham pasti yang di seberang sana merasakan hal yang sama dan melakukan hal yang sama pula . sudah pasti mesam mesem gak jelas :v
***
Tiga bulan berlalu …
J dan G mulai berkomitmen untuk saling memikirkan kehidupan masa depan mereka , dengan usia yang masih sama-sama muda.
Tak jarang dengan usia yang sama banyak pasangan yang tak mampu mempertahankan hubungan mereka karna ego yang sama-sama masih belum bias di control , namun tidak bagi pasangan ini meski mereka masih muda dan berumur yang sama namun keduanya mencoba untuk saling melengkapi, saling mengerti satu sama lain yang akan semakin menjadi pengerat hubungan mereka .

J selalu memberikan warna baru di setiap hari G dan G selalu memberi goresan indah di setiap hari J .
Siang itu J yang masuk sift pagi dengan semangatnya menyapa G lewat social media meskipun pagi-pagi sebelum subuh J sudah menyapa kekasihnya ini lewat ponsel hanya untuk membangunkan kekasihnya agar tak kelewatan waktu subuh .

"Hay sayang "
" Hay sayang "
yahhh sapaan yang sudah terlalu biasa hehehehe

perbincangan mereka pun berlanjut mulai dengan membicarakan social media , teman-teman , kejadian-kejadian  yang mereka alami bahkan mereka tak jarang menyusun masa depan mereka bersama dengan canda .

selalu ada hal seru yang menjadi bahan perbincangan mereka , penuh canda serta tawa hangat yang mengisi hari demi hari .


yah begitulah cinta
datangnya gak akan pernah mampu kita tebak , kehadirannya juga gak pernah bisa kita minta
begitu pula kepergiannya yang dengan mudah pergi begitu saja .
karna Sang Maha Penciptalah yang mampu membolak balikkan hati


Bersambung dulu yah ceritanya entar di lanjutin lagi..........

With Love
Vietha

Komentar

Postingan populer dari blog ini

MA , KEMBALIKAN WAKTU KU

Langit sore itu terlihat tak seindah biasanya , terlihat gelap nan pekat di atas sana meskipun masih tetep terlihat indah dengan warna ini . tetes demi tetes air nan sejuk berjatuhan membasahi bumi ini Rara , gadis berusia lima   belas tahun ini , tak henti-hentinya menghitung tiap tetes air hujan yang mengalir di jendela kamarnya . terasa sejuk dan menenangkan hati setiap jiwa yang menikmatinya . Fikirannya pun melayang terbang ke dunia fantasi , menciptakan keindahan yang luar biasa dengan warna warni pelangi yang menghiasi tiap sudut khayalannya , namun semua khayalan itu hancur berantakan dalam waktu singkat saat terdengar suara wanita dari balik pintu kamarnya . Tok …..tok …. Tok …” Ra, ra mama boleh masuk “ “Ah..Eh boleh ma , masuk aja gak di kunci kok” “Kamu lagi apa sayang ?”   “ ngeliatin hujan aja ma” “kamu ini , demen banget ngeliatin hujan , entar ada petir loh” “Habisnya enak mah ngeliatin hujan Senyum manis terukir indah di bibir wanita 30 tahun itu

Dua Bintang Paling Bersinar

Saat semua telah larut dalam kesunyian malam , nia seorang gadis Belia yg hidup sendiri di sebuah rumah mewah di kawasan Jakarta barat masih terdiam melihat dua bintang yang paling bersinar malam itu sambil melihat sebuah rekaman milik Ayah nya dan mengkhayalkan kehidupan nya dulu yang indah sebelum kejadian itu merenggut seluruh anggota keluarga nya . Kejadian itu terjadi sekitar 2 tahun lalu kala itu nia dan keluarga nya di kenal sebagai keluarga yang sangat di segani dan di hormati seluruh warga di daerah sekitar tempat tinggal nya . Nia melalui hari-harinya dengan kebahagiaan yang tak terkira . Ayah dan ibu nya sangat menyayangi nya , ia selalu di manja kebetulan dia anak satu-satu nya sehingga kasih sayang kedua orang tua nya sepenuhnya ia dapatkan . Namun di suatu hari , Dinda kakak sepupu nya Nia ponakan dari ayah nya melangsungkan acara pernikahan di Bandung . Nia dan keluarga nya pergi ke acara pernikahan dinda dengan mengendarai mobil , karna nia tak ingin nai

Jatuh cinta yang salah alamat

Ketika bagiku kau adalah tujuan  Kau malah menjadikanku salah satu dari pencarian  Awalnya , ku kira ini sebuah kebenaran karna selama ini jatuh hati tak pernah sebenar ini  Tapi , aku salah  Aku salah memilih tempat untuk menetap  Entah ini cara Tuhan meng-iyakan skenariomu  Entah pula cara Tuhan mengajarkanku untuk membuka sedikit hati yang selama ini ku tutup rapat karna sakit  Entahlah , ku coba untuk ikhlas tapi tetap saja sakit  Kau yang awalnya berusaha keras memberiku harap  Kau pula yang akhirnya berusaha merusak segala harap  Ku coba untuk melupa tapi sialnya aku semakin ingat  Dan bodohnya aku masih menyemai harap yang aku sendiri tau harap itu sudah kau matikan tanpa sisa